RM Ibu Haji Cijantung Purwakarta, KH Soleh Iskandar, Bogor
Rumah Makan Ibu Haji Ciganea pastilah banyak orang yang sudah tahu. Rumah makan Sunda ini, yang aslinya berasal dari Ciganea, Purwakarta, dan sudah bertebaran di banyak kota di Jabodetabek dan Bandung, sejak beberapa waktu lalu berganti nama menjadi Rumah Makan Ibu Haji Cijantung. Yang berubah hanya namanya saja, pemiliknya tetap, yang disajikannya pun masih sama. Juga singkatan namanya, tetap Rumah Makan IHC.
Sejak awal Juli lalu, restoran Sunda yang berafiliasi dengan RM IHC di Jalan Lodaya, Bandung, ini membuka cabang baru di kota Bogor. Berada di Jalan KH Soleh Iskandar, tak jauh dari Underpass Kebon Pedes, rumah makan bernama lengkap Rumah Makan Ibu Haji Cijantung Purwakarta ini merupakan cabang RM IHC yang ke-28. Atau cabang yang ke-10 pasca kisruh merek 'Ciganea' antar ahli waris Ibu Hajah Aminah pada 2009 lalu. Salah satu cucu yang jadi ahli waris, Dadang Sopiyan, yang kala itu mengendalikan sebagian dari 18 cabang yang sudah ada, kebetulan juga memiliki rumah makan Sunda bernama RM Ibu Haji Cijantung. Pasca kisruh, ia mengubah nama semua RM Ibu Haji Ciganea miliknya dengan nama resto yang ia sudah miliki tadi. Namun di belakang nama itu ia ditambahi tulisan 'dalam kurung' : (d/h RM Ibu Haji Ciganea).
Menu mantan Rumah Makan Ibu Haji Ciganea ini kurang lebih sama dengan rumah makan Sunda lainnya, termasuk berbagai rumah makan Sunda yang memang banyak bertebaran di sepanjang Jalan Baru atau Jalan KH Soleh Iskandar (RM Ampera, RM Kedai Sunda 3, dll). Di antaranya: pepes ikan, gepuk dan lidah, babat dan usus, ikan bayi, jambal roti, ayam goreng, pepes ati ampela, pepes tahu, bakwan jagung, sayur asem, dan karedok, dll. Semua menu yang tersedia tidak hanya bisa dinikmati di tempat, tapi tersedia juga layanan delivery-nya untuk dikirim ke rumah.
Peta & Citra Satelit
Berita Kota Bogor
- Resep Wali Kota Bogor Bima Arya Bisa Sembuh dari Corona
- Wali Kota Bogor Bima Arya Positif Corona
- Besok, Kebun Raya Bogor Berumur 2 Abad
- Bogor Canangkan Sekolah Ibu di 6 Kecamatan
- Gubernur Sulawesi Selatan Minta Eksekusi Asrama Mahasiswa di Bogor Ditunda
- Bunga Bangkai di Kebun Raya Bogor Tak Kunjung Mekar, Ini Penjelasan Peneliti LIPI
- Bogor Ring Road Tahap 2B: Pembebasan Lahan Ditarget Rampung Tahun Ini
- Pemkot Bogor Minta PT Pegadaian Bikin Laboratorium Batu Akik
- Mahasiswa UIK Bogor Sandra Truk LPG Dini Hari
- 10 Tahun Dibangun Terminal Bubulak Sepi
Sewu Kuto Logistik
Mengirim kargo ke ribuan kota di Indonesia. Cepat, aman, dan terjangkau.
Jadwal dan Tiket Kapal Pelni
Jadwal komplit seluruh kapal Pelni, plus info harganya
Upaboga
Makan itu enak. Bisnis makanan pasti lebih maknyus.