Swiss-Belhotel Manokwari
Swiss-Belhotel Manokwari menyebut diri sebagai hotel bintang 4 pertama di Manokwari. Hotel ini memiliki 98 kamar hotel dan apartemen. Yang terbanyak adalah kamar kelas superior deluxe, 42 kamar, yang masing-masing punya luas 29 meter persegi. Sedikit di atasnya, ada 31 kamar kelas deluxe yang luasnya 41 meter persegi.
Kalau ingin yang lega bisa menginap di 10 kamar junior suite, yang luasnya 54 meter persegi; atau 9 kamar executive suite yang luasnya 93 meter persegi. Dan yang super-lega dan super mewah adalah presidential suite: 112 meter persegi. Sedangka kalau ingin menginap dalam jangka waktu lama, bisa menggunakan 5 ruang apartemen yang tersedia.
Swiss-Belhotel, yang punya 8 ruang karaoke, juga jadi favorit untuk menggelar seminar dan konferensi karena punya ballroom yang bisa menampung 300 orang.
Di Manokwari, Swiss-Belhotel tidak menempati gedung sendiri. Hotel ini bergandengan gedung dengan Hadi Mall. Di mall ini terdapat supermarket Hadi, department store Hadi, dan resto cepat saji KFC.
Peta & Citra Satelit
Hotel Papua Barat
Jl. Yos Sudarso No. 8
Distrik Manokwari Barat
Kabupaten Manokwari
Papua Barat
Tel: 0986-212999
Fax: 0986-212777
Website: www.swiss-belhotel.com/id-id/swiss-belhotel-manokwari
Hotel Terdekat | Km |
Places Terdekat | Km |
Kantor Lama Bupati Manokwari | 1,467 |
Pemerintah Provinsi Papua Barat - Kantor Lama | 1,740 |
Rumah Kaki Seribu Suku Arfak | 3,183 |
Bandara Rendani, Manokwari | 4,511 |
Pemerintah Kabupaten Manokwari | 4,839 |
Pemerintah Kabupaten Pegunungan Arfak | 54,723 |
Pemerintah Kabupaten Manokwari Selatan | 73,115 |
Bandara Merdey, Kabupaten Teluk Bintuni | 118,393 |
Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni | 136,261 |
Berita Manokwari
- Bupati Manokwari akan Bebaskan Biaya Pendaftaran Sekolah
- Baznas Santuni Ratusan Pelajar dan Mahasiswa di Papua Barat
- Kantor Baru Gubernur Papua Barat Senilai Rp445 Miliar Diresmikan
- BPK: 60 Persen Aset Pemerintah Kabupaten Manokwari Bermasalah
- Dipalang Mahasiswa, Aktifitas Kantor Bupati Manokwari Lumpuh Total
- Pembangunan Kodam Papua Barat Kasuari Selasa Ini Dimulai
- Kantor Bupati Manokwari Tergolong Proyek Multiyears
- Garuda Tunda Rute Biak-Manokwari dan Biak-Nabire
- Kantor Gubernur Papua Barat Ditargetkan akan Diresmikan Agustus
- Baru Tiga Bulan Kantor Polda Papua Barat Diusulkan Pindah
Sewukuto ke Sumatera Utara
Mengirim kargo ke puluhan kota tujuan di Sumatera Utara. Cepat dan terjangkau
Jadwal Kapal Pelni
Jadwal kapal Pelni dan kapal penumpang swasta Indonesia