//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

PT Prasadha Pamunah Limbah Industri

Kamis, 9 Februari 2012 16:26:22
photo: centhini/indoplaces

PT Prasadha Pamunah Limbah Industri dikenal sebagai perusahaan pengolah limbah B3. Home base atau fasilitas utama pengelolaan dan pengolahan limbahnya berada di samping pabrik Semen Holcim di Kecamatan Kelapa Nunggal, Kabupaten Bogor. Gerbang masuknya pun, yang berada di tikungan menurun, bersebelahan dengan gerbang Semen Holcim. Selain home base di Kelapa Nunggal itu, PPLI juga punya transfer station di Cibitung, Sidoarjo, Lamongan, dan Batam.

Berdiri pada 1994, Prasada Pamunah Limbah Industri atau PPLI merupakan perusahaan pengolah limbah B3 pertama di Indonesia. Pada tahun 2000, kepemilikannya beralih ke tangan Modern Asia Environtmental Holdings (MAEH), dengan kepemilikan saham 95 persen. Sisanya yang 5 persen jadi milik salah satu BUMN. Pada 2009, MAEH diakusisi oleh Dowa Eco System Co Ltd (Jepang), dan PPLI pun --seperti yang sekaran terbaca di papan namanya-- menjadi bagian dari Dowa Eco System.

Lokasi fasiltias pengolahan limbah B3 PPLI berada di wilaya Desa Nambu, Kecamatan Kelapa Nunggal (silakan geser peta ke arah bawah atau ke selatan, ikuti Jalan Semen Cibinong). Desa Nambu baru-baru ini juga 'terpilih' sebagai lokasi Tempat Pembuatan Akhir Sampah (TPAS) untuk wilayah Kabupaten Bogor. Jalan ke TPAS Nambu juga disediakan oleh Semen Holcim atau PT Holcim Indonesia Tbk.

Peta & Citra Satelit

Homebase PPLI

PT Prasadha Pamunah Limbah Industri
Jl. Raya Narogong
Desa Nambo
Kecamatan Kelapa Nunggal - 16820
Kabupaten Bogor

Tel: 021-8674042, 8673333
Fax: 021-8674043

Jakarta Office
Sudirman Square Office Towers, Tower B, Lt. 19
Jalan Jenderal Sudirman Kav. 45-46
Jakarta Selatan - 12930

Tel: 021-57508545
Fax: 021-5750800

Website: www.ppli-indo.com - www.wastemanagementindonesia.com