//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

Pemerintah Kabupaten Lampung Barat

Jumat, 30 Mei 2014 14:50:04
photo: yudhi patoni / panoramio

Trend kepala daerah jadi tim sukses calon presiden melanda Lampung Barat juga. Akhir pekan lalu, Bupati Lampung Barat Mukhlis Basri membentuk 'Jaringan Relawan Nusantara untuk Pemenangan Jokowi-JK' tingkat provinsi Lampung. Selain legal, kiprah Mukhlis Basri itu wajar saja karena kebetulan dia Ketua DPC PDIP Kabupaten Lampung Barat. Akankah Mukhlis 'didengar' di level Lampung? Entahlah. Yang pasti, dalam Pilgub Lampung yang digelar berbarengan dengan Pemilu Legislatif 9 April 2014 lalu, Mukhlis Basri kalah.

Di seantero Lampung, provinsi yang punya 15 kabupaten dan kota, PDIP memang menjadi pemenang di Pemilu Legislatif 9 April 2014. Kecuali di satu kabupaten: Kabupaten Pesawaran yang dimenangkan Partai Hanura. Dengan kata lain, di tatar legislatif, PDIP menang. Di tatar eksekutif, PDIP kalah. Mukhlis Basri yang mendampingi Berlian Thiang kalah dalam Pilgub Lampung 9 April 2014 dari pasangan asal Partai Demokrat dan koalisi: Ridho Ficardo (Ketua DPD Partai Demokrat) dan Backtiar Basri (Bupati Tulangbawang Barat). Berlian-Mukhlis hanya menempati posisi ketiga dari 4 pasangan peserta Pilgub.

Di kandang sendiri, Mukhlis Basri terbilang populer. Saat pilkada September 2012, ia berhasil menang dengan perolahan suara 89,38 persen. Berkat kemenangan itu, ia bisa menjadi bupati Lampung Barat untuk yang kedua kalinya: 2012-2017. Pada Pilgub 9 April lalu, popularitasnya di level Lampung Barat juga masih bagus. Pasangan Berlian Tihang-Mukhlis Basri berhasil menjadi 'juara pilgub tingkat kabupaten Lampung Barat' dengan perolehan suara 43,50 persen, mengungguli pasangan Ridho-Bakhtiar yang berada di urutan kedua: 35,58 persen.

So, akankah Mukhlis Basri, PDIP Lampung, dan jaringan relawan-nya akan sukses mengantar Jokowi-JK di Pilpres 9 Juli 2014?

Peta & Citra Satelit

Kantor Bupati Lampung Barat

Pemerintah Kabupaten Lampung Barat
Jl. Raden Intan
Kota Liwa
Dewa Way Mengaku
Kecamatan Balik Bukit
Kabupaten Lampung Barat
Provinsi Lampung

Tel: 0728-21155
Fax: 0728-21156

Website: www.lampungbaratkab.go.id


Link:
DPRD Lampung Barat - www.dprd-lampungbaratkab.go.id

Kecamatan di Lampung Barat

Kecamatan di Kabupaten Lampung Barat:
  1. Air Hitam
  2. Balik Bukit
  3. Bandar Negeri Suoh
  4. Batu Brak
  5. Batu Ketulis
  6. Belalau
  7. Gedung Surian
  8. Kebun Tebu
  9. Lumbok Seminung
  10. Pagar Dewa
  11. Sekincau
  12. Sukau
  13. Sumber Jaya
  14. Suoh
  15. Way Tenong