Masjid Jami Darussalam, Jatikerto, Malang
Berada di tepi jalan nasional menuju Kepanjen, ibukota Kabupaten Malang, dari arah barat (Waduk Karangkates, Bendungan Sutami, atau Blitar), Masjid Jami Darussalam terlihat mencolok karena posisinya amat mepet dengan jalan. Dan lebih mencolok lagi karena bentuknya yang khas. Sosok dasarnya tidak kotak-kotak, melainkan berupa segi enam, yang tidak sama lebar sisinya. Lantai duanya juga begitu, namun dibuat lebih kecil dari lantai bawahnya. Baik lantai dasar maupun lantai duanya minim dinding padat: seluruh sisinya yang nampak dari jalan dipenuhi jendela dan pintu lengkung ukuran besar. Adapun dua sisi yang tak tampak dari jalan, yang berfungsi sebagai tembok pembatas lahan, tak dipasangi jendela dan pintu besar.
Semangat keterbukaan juga muncul di bagian atap mesjid. Kubahnya diberi telapak segi empat, yang juga dipenuhi jendela-jendela lengkung. Tak kurang dari delapan jendela kecil menghiasi setiap sisi. Di atasnya lagi, juga bertebaran puluhan jendela-jendela yang lebih kecil lagi yang melingkar mengelilingi dasar kubah. Sang kubah sendiri amat mencolok karena hadir dengan ukuran amat besar, serta dihiasi garis-garis bermotif ketupat. Singkat kata, Masjid Darussalam ini terbilang peduli pada detail desain arsitekturnya. Dan kalau ada hal yang lain yang bisa disebut sebagai ciri khasnya, hal itu adalah: Masjid Darussalam tak punya menara.
Masjid Jami Darussalam ini berada di wilayah Desa Jatikerto, Kecamatan Kromengan (pemekaran dari Kecamatan Sumber Pucung), kecamatan yang bertetangga dengan Kecamatan Kepanjen, sang ibukota kabupaten. Selain lewat Masjid Darussalam, wilayah Kecamatan Kromengan juga gampang dikenali karena terdapat rambu lalu lintas penunjuk arah menuju Gunung Kawi: kawasan pesarean yang amat populer baik di kalangan umat Islam maupun masyarakat Tionghoa, yang biasa dikenal sebagai tempat mencari berkah dan keberuntungan.
Peta & Citra Satelit
Sewu Kuto Logistik
Mengirim kargo ke ribuan kota di Indonesia. Cepat, aman, dan terjangkau.
Jadwal dan Tiket Kapal Pelni
Jadwal komplit seluruh kapal Pelni, plus info harganya
Upaboga
Makan itu enak. Bisnis makanan pasti lebih maknyus.