PT Pabrik Kertas Noree Indonesia, Babelan

Tak banyak pabrik kertas di Indonesia. Data Riset Indonesia mencatat jumlahnya tak sampai 40 pabrik. Dari jumlah itu, pabrik kertas yang memproduksi kertas dengan bahan baku kertas bekas tentu lebih sedikit lagi. Dan di antara yang sedikit itu, PT Pabrik Kertas Noree Indonesia adalah salah satunya. Noree Indonesia --sebutan singkatnya-- pun mengklaim diri sebagai pabrik swasta pertama di Indonesia yang berbahan baku 'recycle paper'. Maklum, pabrik ini memang sudah berumur: berdiri pada 1972.
Ketika berdiri, perusahaan berlogo Gajah ini tak langsung banyak beraksi. Baru pada 1975 Noree Indonesia mencatatkan angka produksi 'paper mill' 1 (PM1) sebesar 30 metrik ton (MT) per hari. Pada 1989, ketika PM1 sudah diupgrade ke 50 MT per hari, PM2 mulai dioperasikan dengan kapasitas 90 MT. Produk kertas yang dibuat dari kertas daur ulang yang jadi andalannya adalah cone board (kertas tabung atau kertas corong, yang biasa dipakai untuk gulungan tekstil dan benang) dan white board (untuk kemasan). Produk lainnya adalah brown board (kotak sepatu), yellow board (stasionery), grey board (cover buku dan folder). Produk terbaru pabrik yang mempekerjakan 385 karyawan ini adalah pallet kertas heavy duty, yang baru mulai diproduksi pada 2006, bekerjasama dengan Oji Interpack Co Ltd, perusahaan Singapura spesialis kemasan dan pallet.
Tak banyak cerita yang bisa didengar tentang PT Pabrik Kertas Noree Indonesia ini di media. Satu-satunya berita yang mudah dijumpai adalah berita musibah yang menimpa pekerjanya pada 22 Januari 2012 lalu. Salah seorang pekerja pabrik di Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, itu ditemukan tewas di kolam instalasi pengolahan limbah (IPAL) yang berada di halaman belakang pabrik seluas 110.000 meter persegi ini. Malam sebelumnya, pegawai yang malang itu kebetulan mendapat shift kerja malam.
Keluarga korban menyayangkan pabrik yang bertetanggaan dengan Villa Mutiara Gading 3 (d/h Taman Kebalen Indah) dan Pabelan Indah itu tidak membuat pagar di sekeliling kolam agar tak ada orang yang kecebur. Tapi menurut pihak Noree Indonesia, pembuatan pagar memang tak dimungkinkan karena di sekitar kolam terdapat 'rotary' yang dipakai untuk mencairkan limbah bubur kertas agar tidak beku. Selain itu, selama ini juga ada peraturan yang menetapkan jarak aman sekitar 1,5 dari kolam, dan karyawan yang bertugas harus pakai pelampung.
Bak kolam yang merenggut nyawa karyawan itu tidaklah terlalu besar. Ukurannya hanya 6 meter dan kedalamnnya juga 6 meter. Totalnya di sana ada 5 kolam penampungan limbah, dengan berbagai ukuran. Kolam tersebut dibangun pada 1999, sesuai desain yang dibuat Balai Besar Pulp dan Kertas, Bandung.
Peta & Citra Satelit
Pabrik Kertas Babelan

Kantor:
Jl. Hayam Wuruk 5B/5
Kelurahan Kebon Kelapa
Kecamatan Gambir
Jakarta Pusat - 10130
Tel: 021-3811959, 3860308
Fax: 021-3809788, 3842903
Pabrik:
Jl. Raya Babelan Km. 7,8
Desa Kebalen
Kecamatan Babelan
Kabupaten Bekasi - 17610
Tel: 021-8921155, 8921243
Fax: 021-8921244
Website: www.noreepaper.com
Berita Bekasi
- Menhub: Pembangunan 'Kanal Cikarang Bekasi Laut' Kurangi Beban Jalan Raya
- Atap Aula Kantor Bupati Bekasi Ambruk
- BUMD Bekasi Garap Minyak Lepas Pantai
- Sejumlah Warga Bekasi Belum Nikmati Listrik
- PT Sanyo Indonesia Bakal Diakusisi Haier Group
- RS Harapan Keluarga Cikarang Kecewakan Pasien
- Martha Tilaar Bangun Kampung Djamoe di Cikarang
- Lippo Cikarang Luncurkan Greenwood Tahap II
- Jabar Luncurkan 10 Gerai Samsat
- Lippo Cikarang Citywalk Dibuka Februari
Sewu Kuto Logistik
Mengirim kargo ke ribuan kota di Indonesia. Cepat, aman, dan terjangkau.
Jadwal dan Tiket Kapal Pelni
Jadwal komplit seluruh kapal Pelni, plus info harganya
Upaboga
Makan itu enak. Bisnis makanan pasti lebih maknyus.