Madani Mart, Dari Aceh ke Cileungsi
Kalau Alfamart atau Indomaret, pastilah banyak dari kita yang kenal. Kalau Madani Mart, tak semua orang tahu. Jaringan ritel Madani Mart memang terbilang baru. Tapi sejarahnya cukup unik. Dia lahir sebagai sebuah proyek pemulihan ekonomi masyarakat Aceh pasca-tsunami, dengan dukungan modal dan manajemen dari PT Permodalan Nasional Madani (PNM) dan Baznas. Hasilnya, gerai pertama Madani Mart pun dibuka pada 25 Juli 2005. Gerai ritel yang dijalankan dengan prinsip syariah itu sekarang menjadi unit bisnis Koperasi Syariah Aneuk Atjeh.
Usai proyek tsunami, konsultan pengembangan minimarket itu, WPA ReSULTANT, bersama dengan PNM, merumuskan dan mematangkan proyek tadi menjadi konsep waralaba ritel syariah. Nama 'Madani Mart' tetap dipakai dan dipatenkan PNM. Sementara untuk pengelolaannya dibentuk PT Madani Mart Indonesia (MMI).
Gerai versi MMI dibuka pertama kali di Desa Airputih, Kec. Lubukbatu Jaya, Kab. Indragiri Hulu, Riau. Gerai ini merupakan kerjasama PT PNM Cabang Pekanbaru dengan KUD Usahatani. Setelah itu berbagai gerai pun dibuka di berbagai kota lain. Mulanya hanya bekerjasama dengan koperasi, namun akhirnya diwaralabakan juga ke pihak manapun yang berminat. Termasuk yang satu ini: Madani Mart - R Suhadi PS.
Madani Mart - R Suhadi PS ini berada di samping gerbang utara perumahan Metland Transyogi, di jalan yang menghubungkan Cileungsi dengan Setu, Bekasi. Kalau kata Google, jalan Jenderal S Parman. Warga sekitar agaknya tak kenal nama jalan ala Google itu. Mereka lebih akrab dengan sebutan 'jalan ke Setu' atau 'Jalan Rawa Hingkik', sesuai nama kampungnya. Adapun dari jalan utama Cileungsi, Jalan Narogong, Madani Mart ini hanya masuk sekitar 100 meteran.
Peta & Citra Satelit
Madani Mart Cileungsi
Jalan Rawa Hingkik
Cileungsi
Kabupaten Bogor
Website: www.madanimart.co.id
Places Terdekat | Km |
0,050 | |
0,063 | |
0,118 | |
0,230 | |
0,242 | |
![]() |
0,327 |
0,358 | |
0,387 | |
0,392 | |
0,394 |
Hotel Terdekat | Km |
1,048 | |
3,833 | |
![]() |
5,278 |
![]() |
5,510 |
5,839 | |
5,854 | |
6,292 | |
![]() |
8,516 |
![]() |
8,905 |
![]() |
15,444 |
Berita Cileungsi
- Metland Resmikan Metropolitan Mall Cileungsi bersama Matahari
- Matahari Department Store Hadir di Metropolitan Mall Cileungsi
- Metland Pastikan Mal MM Cileungsi Beroperasi Pertengahan 2016
- Menteri Agraria: Garuda Raksasa Bagian Persiapan Ibukota Pindah ke Jonggol
- Metropolitan Mall Cileungsi Mulai Dibangun
- Pemkab Bogor Beri Ultimatum Harvest City
- Setelah Ludes Terbakar, Pasar Cileungsi Dibangun Lagi
- Holcim Buka Layanan Pengadaan Rumah Ramah Lingkungan
- HBC Buka Outlet di Cileungsi
- Pasar Cileungsi Terbakar
Sewu Kuto Logistik
Mengirim kargo ke ribuan kota di Indonesia. Cepat, aman, dan terjangkau.
Jadwal dan Tiket Kapal Pelni
Jadwal komplit seluruh kapal Pelni, plus info harganya
Upaboga
Makan itu enak. Bisnis makanan pasti lebih maknyus.