Lampung Tengah

  • Ketua MPR dan Jaksa Agung Saksikan Adik Mereka Dilantik Jadi Kepala Daerah

    Rabu, 17 Februari 2016 12:09:45
    5844 klik
    Kompas -- Ketua MPR Zulkifli Hasan dan Jaksa Agung Muhammad Prasetyo menghadiri pelantikan adik mereka menjadi kepala daerah di Lampung. Acara pelantikan bupati maupun wali kota se-Provinsi Lampung itu berlangsung di Gedung DPRD Provinsi Lampung, Rabu (17/2/2016). Dalam acara tersebut, adik Zulkifli bernama Zainudin Hasan dilantik menjadi Bupati Lampung Selatan. Adapun adik Prasetyo, Loekman Djoyosoemarto, disumpah menjadi Wakil Bupati Lampung Tengah.
  • Pemkab Lamteng Lepas Bupati Pairin

    Rabu, 26 Agustus 2015 11:10:39
    3585 klik
    Tribun News -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Tengah, gelar pelepasan dan Perpisahan Bupati Achmad Pairin, Rabu (26/8/2015) di Nuwo Balak Sesat Agung. Acara tersebut digelar, setelah secara resmi Bupati Achmad Pairin mengundurkan diri pada Senin (24/8/2015) lalu. Pengunduran diri Achmad Pairin, terkait pencalonan dirinya sebagai calon walikota di Kota Metro pada ajang Pemilukada tahun ini.
  • Disindir Jokowi, Bupati Lampung Tengah Janji Bangun Jalan

    Minggu, 23 Maret 2014 21:43:00
    3058 klik
    Lampung Online -- Bupati Lampung Tengah Achmad Pairin mengatakan akan membangun jalan sepanjang 17 km dengan lebar 24 meter pada 2014, guna mendukung upaya peningkatan kesejahteraan rakyat setempat. ''Karena itu, yang nanti tanahnya terkena pelebaran jalan, tolong diikhlaskan,'' kata Achmad Pairin di sela kunjungan Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri di Desa Bumi Kencana, Kecamatan Seputih Agung, Kabupaten Lampung Tengah, Minggu (23/3/2014).
  • Mensos Kunjungi Lansia Telantar dan Anak Difabel Lampung Tengah

    Minggu, 23 Maret 2014 17:31:38
    4155 klik
    Republika -- Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri mengunjungi perempuan lanjut usia dan anak berkebutuhan khusus atau difabel di Desa Bumi Kencana, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung, Minggu. Mensos mengunjungi Saamah (76), lansia yang tinggal seorang diri di rumahnya di desa itu. Mensos juga melakukan peletakan batu pertama program bedah rumah yang diterima Saamah.
  • Saat Kampanye, Jokowi Sindir Bupati Lampung Tengah

    Sabtu, 22 Maret 2014 13:54:13
    2779 klik
    Tribun News -- Bakal calon presiden PDIP, Joko Widodo dalam orasinya menyindir Bupati Lampung Tengah, A Pairin terkait jalan rusak di beberapa ruas jalan dari pintu masuk Kabupaten Lampung Tengah menuju ke Lapangan Rejo Basuki, Seputih Raman. ''Kalau pemimpin kerja, tidak ada jalan yang rusak seperti disana itu. Bener ndak. Kalau pemimpinnya kerja, jalan rusak seperti itu tidak ada. Itu yang baru saya lihat pagi tadi, belum yang lainnya,'' ujar Joko Widodo atau akrab disapa Jokowi di depan ratusan simpatisan PDIP di Lapangan Rejo Basuki, Sabtu (22/3/2014).
  • Warga Lampung Antusias Sambut Jokowi

    Sabtu, 22 Maret 2014 12:16:32
    3505 klik
    Teraspos -- Warga Lampung terlihat antusias menyambut iring-iringan rombongan Joko Widodo menuju Kabupaten Lampung Tengah. Sepanjang jalan di Tegineneng, Kabupaten Pesawaran, hari ini kelompok-kelompok warga melambaikan tangan hingga mengacungkan jempol saat rombongan Jokowi melintasi jalan tersebut. Jokowi menyempatkan diri berhenti untuk membagikan kaos 'Jokowi for Presiden' dan pin serta bersalaman dengan masyarakat setempat.
  • ARB Lantik Ketua Golkar Lampung Tengah

    Senin, 27 Januari 2014 10:53:18
    2792 klik
    Vivanews -- Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie, melantik Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Lampung Tengah, Provinsi Lampung, Hi. Mustafa, Senin, 27 Januari 2014. Upacara pengukuhan pengurus baru Golkar di kabupaten itu dilakukan oleh Ketua Badan Koordinasi Pemenangan Pemilu Provinsi Lampung yang juga Bupati Lampung Tengah, Pairin.
  • Kebanyakan PNS Membuat APBD Lamteng Tak Sehat

    Jumat, 12 Juli 2013 23:48:31
    2276 klik
    Tribun News -- DPRD Lampung Tengah menilai, jumlah pegawai negeri sipil (PNS) yang overload di lingkungan pemkab setempat, membuat anggaran dan pendapatan belanja daerah (APBD) tidak sehat. ''Untuk tahun ini, APBD kita yang mencapai Rp 1,53 triliun itu, sekitar Rp 1,1 triliunnya untuk belanja tidak langsung. Artinya cuma sekitar Rp 400 miliar saja untuk belanja langsung. Anggaran ini kan jadi enggak sehat. Karena untuk pembangunan kita menjadi lebih sedikit,'' kata Midi Iswanto, anggota Komisi III DPRD Lampung Tengah.
  • Wagub dan Lima Bupati Aceh Kunjungi PT GGP

    Selasa, 19 Februari 2013 08:57:07
    3257 klik
    Lampost -- Wakil Gubernur Nangro Aceh Darussalam Muzakir Manaf memimpin rombongan lima bupati mengunjungi Lampung, Senin (18-2). Satu agenda khusus para kepala daerah itu melihat bisnis agro yang dijalankan PT Great Giant Pineapple dan grup di Lampung. Para bupati yang diajak adalah bupati Aceh Utara Muhammad Thaib, Bupati Aceh Tengah Nasaruddin, Bupati Bireun Ruslan M Daud, dan Wakil Bupati Bener Meriah Rusli M. Sedangkan Bupati Aceh Timur Hasbalah yang sedianya ikut, berhalangan hadir karena ada agenda penting lain.
  • Harta Mantan Bupati Lampung Tengah Wajib Disita

    Kamis, 14 Februari 2013 06:48:17
    3020 klik
    Antara -- Kejaksaan Tinggi Lampung memastikan bahwa pihaknya akan melakukan penyitaan secara paksa harta yang dimiliki Andy Achmad Sampurnajaya, mantan Bupati Lampung Tengah, terpidana kasus korupsi APBD yang kini telah berada di tahanan. Asisten Intelijen (Asintel) Kejati Lampung Sarjono Turin di Bandarlampung, Kamis, menegaskan bahwa harta Andy Achmad Sampurnajaya itu wajib disita secara paksa meskipun tidak mencapai Rp 20,5 miliar, mengingat dalam amar putusan Mahkamah Agung (MA) sudah jelas bahwa terpidana diwajibkan untuk membayar uang pengganti tersebut.
‹‹ 1 2 ››

Places di Lampung Tengah

PT Great Giant Pineapple, Terbanggi Besar, Lampung Tengah

Selasa, 6 Mei 2014 23:29:42
No Trespassing. Mungkin sudah ribuan kali kita lihat 'warning' semacam itu di film-film Hollywood. Dan ribuan kali itu pula larangan itu dilangggar. Di sini, hal serupa juga terjadi. Wartawan Lampung Pos pernah di-BAP-kan karena melakukan pela...

Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah

Sabtu, 3 Mei 2014 09:59:11
Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah mematok pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp 43,8 miliar. Tiba-tiba, salah satu pembayar pajak dan retribusinya menyetor Rp 39 miliar. Beres dong pekerjaan Dispenda? Serasa mendapat durian runtuh? Ya, begitulah....

Kirim kargo ke Ambon?
Percayakan saja kepada Sewukuto. Cepat, Aman, Terjangkau.

Jadwal Kapal Laut
Jadwal kapal laut lintas nusantara