Klenteng Hok Tek Bio, Sokaraja, Banyumas

Kabupaten Banyumas memiliki setidaknya tiga klenteng yang populer. Ada Klenteng Hok Tek Bio Purwokerto, yang berada di dekat Pasar Wage, di Kecamatan Purwokerto Timur. Lalu ada Klenteng Boen Tek Bio, di kota kecamatan Banyumas, yang pada Oktober 2012 dilalap si jago merah dan harus direnovasi dengan biaya Rp 4,5 miliar. Dan klenteng yang satu ini, yang namanya sama dengan yang di Purwokerto, Klenteng Hok Tek Bio Sokaraja, yang berada dekat simpang Kalibagor (Jembatan Kalibagor).
Klenteng Hok Tek Bio punya lokasi yang strategis karena berada di jalan lintas Purwokerto-Banjarnegara-Temanggung dan lintas Purwokerto-Yogya, via Buntu. Jalur yang terakhir ini --via Buntu--merupakan jalur yang biasa dilintasi 'orang awam' yang tak paham jalur Purwokerto-Yogya, atau memang sengaja dilewati, seperti halnya rombongan Presiden SBY yang pekan lalu datang dari Yogyakarta ke Purwokerto dan menyempatkan diri mampir di warung soto Sokaraja. Bagi orang yang paham, atau sebagaimana mayoritas bis antar-kota Yogya-Purwokerto, mereka biasanya masuk ke Kota Purwokerto lewat pertigaan Sampang, menyusuri jalan tepian Serayu, melewati Bendung Gerak Serayu, lalu ke Patikraja, dan akhirnya masuk Purwokerto. Selisih jarak kedua jalur itu sekitar 25 kilometer.
Klenteng yang konon dibangun pada 1826 ini juga strategis karena berada di simpang jembatan Kalibagor. Simpang ini merupakan titik untuk menuju Kota dan Kabupaten Purbalingga (ke arah utara, menyeberang jembatan, via Jl. Letjen Suprapto), ke arah kota Banyumas, Banjarnegara dan Yogya (ke Selatan), dan ke Purwokerto (ke Barat). Dan boleh jadi karena kestrategisan lalu lintas itu pula maka pada musim Lebaran 2013, Klenteng Hok Tek Bio, bersama 10 lembaga keagamaan lain di Banyumas, membangun Posko Mudik Lintas Agama. Posko mudiknya tak dibangun di halaman klenteng, tapi di tempat tetangganya, Nusantara Motor, dealer sepemda motor Yamaha.
Peta & Citra Satelit
Vihara Hok Tek Bio
Jl. Supardjo Rustam No. 4
Kecamatan Sokaraja
Kabupaten Banyumas
Jawa Tengah
Hotel Terdekat | Km |
![]() |
7,423 |
15,095 | |
28,817 | |
![]() |
43,928 |
![]() |
46,775 |
50,472 | |
![]() |
64,673 |
![]() |
68,461 |
![]() |
71,493 |
![]() |
73,019 |
Berita Banyumas
- Biznet Hadir Serat Optik di Purwokerto
- Jokowi Luncurkan Program Revitalisasi 1000 Pasar Rakyat
- Hari ini Presiden ke Cilacap dan Banyumas
- BNI Kucurkan Rp 1,5 Triliun Biayai Pabrik Semen Ajibarang
- Produkivitas Durian Alasmalang Turun
- Bayar Rp 1 M, Segel Hotel Mewah di Banyumas Dibuka
- Digagas, Pembangunan Pasar Durian Karangsalam
- 933 Calhaj Asal Banyumas Dilepas Bupati
- Porlres Banyumas Larang Odong-odong Beroperasi.
- Banyumas Tambah Posko Damkar Di Kemranjen
Sewu Kuto Logistik
Mengirim kargo ke ribuan kota di Indonesia. Cepat, aman, dan terjangkau.
Jadwal dan Tiket Kapal Pelni
Jadwal komplit seluruh kapal Pelni, plus info harganya
Upaboga
Makan itu enak. Bisnis makanan pasti lebih maknyus.