RSD Mardi Waluyo, Kota Blitar
Jamsosnas, yang bakal berlaku mulai 1 Januari 2014, terus berkampanye minta dukungan di televisi. Di lapangan, upaya perbaikan pun kelihatannya terus ditata. RSD Mardi Waluyo di Kota Blitar, misalnya, mulai berbaikan lagi dengan warga Kabupaten Blitar. Sebelumnya, rumah sakit milik Pemerintah Kota Blitar itu dikabarkan menolak melayani pasien jamkesda asal Kabupaten Blitar, lantaran Pemkab Blitar menunggak pembayaran jamkesda hingga miliaran rupiah.
Rumah Sakit Daerah (RSD) Mardi Waluyo terbilang rumah sakit tua. Ia hadir sebelum Indonesia merdeka: 1942. Rumah sakit warisan Belanda ini baru bangkit dan bergerak cepat di awal tahun 2.000, ketika walikota mencanangkan pembangunan gedung baru di lokasi yang sekarang: Jl. Kalimantan. Pembangunan tahap pertama rampung 7 tahun kemudian dan pada 13 Agustus 2007 sebagian layanan rumah sakit resmi meninggalkan gedung lama di Jl. Dr Soetomo. Yang pindah antara lain layanan Rawat Inap VIP-VVIP, Perkantoran dan Administrasi, Instalasi Gawat Darurat (IGD), Laboratorium, dan Radiologi. Setelah pembangunan tahap kedua rampung, pada 1 Juni 2010, RSD Mardi Waluyo pun pindah total.
Soal kisruh dengan Pemkab Blitar, rasanya wajar-wajar saja: kalau dilihat dari segi administratif. Bagi rumah sakit yang berstatus Badan Layanan Kesehatan Umum Daerah (BLUD), soal uang memang harus pertimbangan penting.
Ketika aksi tolak pasien mulai hangat diberitakan di penghujung 2011, Pemkab Blitar mengakui kalau APBD 2011 menyediakan dana yang hanya cukup untuk membayar tagihan Januari-Maret 2011 saja, yang besarnya mencapai Rp 587 juta. Buntutnya, RSD Mardi Waluyo pun lantas dikabarkan menolak pasien Jamkesda asal Kabupaten Blitar. Kalau pun tak ditolak langsung, pasien itu dirujuk kembali ke RSUD Ngudi Waluyo, RS milik Pemkab Blitar yang ada di Kecamatan Wlingi.
Pada Juli 2012, angin perubahan datang. RSUD Mardi Waluyo mau menerima lagi warga Kabupaten Blitar yang datang berobat. Ini lantaran utang Pemkab Blitar yang pernah mencapai total Rp 3 miliar, saat itu tersisa sekitar Rp 1 miliari. Sudah bereskah seluruhnya? Entahlah. Yang pasti, Agustus 2013 lalu, Direktur RSD Mardi Waluyo Kota Blitar, dr. Husein Abdur Rahman, menyatakan pihaknya siap melakukan 'kerjasama ulang' dengan Pemkab Blitar.
Peta & Citra Satelit
Rumah Sakit Blitar
Jl. Kalimantan No. 5
Kecamatan Sanan Wetan
Kota Blitar - 68131
Jawa Timur
Tel: 0342-801118, 802118
Fax: 0342-809740
Website: www.rsmardiwaluyo.com
Menunggu Poliklinik Jiwa
Kalaulah ada yang perlu disayangkan, seperti yang pernah diungkap kalangan DPRD Kota Blitar, hal itu adalah ketiadaan poliklinik jiwa. Menurut para wakil rakyat itu, jumlah orang yang menderita schizofrenia dan gangguan jiwa lainnya cukup tinggi di Kota Blitar, dan selama ini harus pergi ke kota lain untuk menjalani perawatan.
Poliklinik di RSD Mardi Waluyo:
- Klinik Penyakit Dalam
- Klinik Bedah
- Klinik Anak
- Obstetri dan Ginekologi
- Klinik Syaraf
- Klinik THT
- Klinik Mata
- Klinik Kulit dan Kelamin
- Patologi Klinik
- Klinik Radiologi
- Klinik Anestesi
- Klinik Paru
- Orthopedi dan Traumatolog
- Keterapian Fisik
- Klinik Gigi dan Mulut
- Klinik Umum
- Klinik Gizi
- Klinik Fisioterapi
- Klinik Psikologi
- Klinik Bedah Tulang
- Klinik Bedah Syaraf
- Klinik Kecantikan
- Klinik Urologi
- Klinik Terapi Wicara
- Klinik Hamil
- Klinik Senam Hamil
- Klinik Kesehatan Anak
- Klinik Pijat Bayi
- Kebidanan & Kandungan
- Tumbuh Kembang Anak
Berita Kota Blitar
- Realisasi Sepeda Gratis Kembali Ditunda
- Larang Siswa Naik Motor, Pemerintah Blitar akan Bagikan 12 Ribu Sepeda
- Ini 17 Bupati dan Wali Kota di Jatim yang Dilantik Hari Ini
- Petahana Samanhudi-Santoso menangi pilkada Kota Blitar
- Jalur KA Penataran Ekspress Diperpanjang ke Blitar
- DPRD kota Blitar Sesalkan RSD Mardi Waluyo Belum Didukung Poli Jiwa
- Rumah Sakit Mardi Waluyo Diobok-obok Maling
- Pemkab Janji Akan Lunasi Hutang Ke RSD Mardi Waluyo
- Polisi Blitar Geledah Tas Pemudik di Terminal Patria
- RSD Mardi Waluyo Telah Sesuai Prosedur Tangani Pasien Bersalin
Sewu Kuto Logistik
Mengirim kargo ke ribuan kota di Indonesia. Cepat, aman, dan terjangkau.
Jadwal dan Tiket Kapal Pelni
Jadwal komplit seluruh kapal Pelni, plus info harganya
Upaboga
Makan itu enak. Bisnis makanan pasti lebih maknyus.