//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

J-ex : Japos nan Exclusive

Rabu, 16 Maret 2011 19:46:50
photo: centhini/indoplaces

Kangen Bakmi Japos? Kabarnya restoran Bakmie Japos memang banyak menghilang di sana-sini. Di kawasan Jatikramat, Japos juga 'menghilang'. Banner besar Bakmi Japos Exclusive sudah tak terlihat lagi. Yang kini ada, dan bahkan sudah dipromosikan sejak Pasar Pondokgede, adalah restoran bernama 'J-ex: Garden Restoran'. Ketika resto dengan nama unik ini dihampiri, ternyata di pojok bannernya ada tulisan Japos Exclusive.

Rupanya, Japos Exclusive ber-reinkarnasi jadi J-ex. Atau tepatnya, Japos Exclusive tak perlu ditulis secara lengkap lagi, dan tak perlu dibuatkan banner ukuran besar. Adapun menu yang sedang dipromosikan di J-ex Jatikramat, dengan discount 30 persen, adalah Peking Duck + Nasi Hainan dan Dimsum.

Bakmi Japos versi Japos Exclusive bermula dari Bakmi Japos cabang Bogor yang ada di Jalan Otista No. 80. Cabang yang satu ini pada 2003 menjadi cabang Japos beromzet terbesar. Untuk makin menggenjot omzet, dan setelah cabang Bogor ini dikelola langsung oleh Japos Pusat (PT Japos Boga Pratama Sejahtera) pada 2006, di lantai atas Bakmi Japos Bogor ini dihadirkan J-ex Cafe.

Setelah J-ex Cafe cabang Bogor itu, muncul beberapa J-ex lainnya. Termasuk yang di Jatikramat, yang lokasinya tak jauh dari Superindo Jatikramat. Namun yang di Jatikramat ini sekarang tak ber-cafe-cafe, melainkan hadir sebagai, seperti yang mereka tulis sendiri, 'garden restoran'.


J-ex Garden Restoran
Jalan Jatikramat
Kelurahan Jatikramat
Kecamatan Jatiasih
Kota Bekasi

Peta & Citra Satelit