Hotel Mulia
Ingin menginap di kamar seluas 595 meter persegi? Datang saja ke Hotel Mulia. Di hotel bintang 5 di kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, ini hanya ada satu kamar seperti itu. The Duke Suite, namanya. Tarifnya? Silakan bermimpi saja. Mimpikan juga kamar level dibawahnya yang luasannya 200 meter persegi dan 151 meter persegi: The Marquess Suite, The Earl Suite, dan The Baron Suite.
Selain kamar-kamar wah itu, di hotel berbintang 5 ini masih ada 700 kamar deluxe (48 meter per segi), 97 kamar Mulia executive deluxe, 84 kamar Mulia corner (57 meter persegi), 70 junior suites, dan 40 royal suites (105 meter persegi). Totalnya ada 996 kamar di hotel berlantai 40 ini, yang tinggi keseluruhannya mencapai 127 meter.
Bernama resmi 'Hotel Mulia Senayan', hotel di belakang PLTD Senayan ini dikembangkan oleh Mulia Group, lewat PT Intan Mulia Lestari. Hotel ini dibangun terkait pelaksanaan SEA Games XIX tahun 1997. Pengerjaan hotel ini terbilang cepat, karena hanya dalam waktu 9 bulan bisa rampung.
Hingga kini Hotel Mulia masih jadi satu-satunya hotel di lingkungan Mulia Group. Mulia Group sendiri lebih banyak bermain di dunia pencakar langit untuk perkantoran. Di bisnis mall pun, hanya Mal Taman Anggrek yang dimilikinya.
Peta & Citra Satelit
Gelora Bung Karno
Jalan Asia Afrika
Senayan
Jakarta Pusat - 10270
Tel: 021-574-7777
Fax: 021-574-7888
Reservasi: 021-5753299
Toll Free: 0800-1-0-MULIA-6854
Website: www.hotelmulia.com
Link: Mulia Group - www.mulialand.com
Places Terdekat | Km |
Gedung Kementerian Pemuda dan Olahraga | 0,279 |
Menara TVRI, Menara Rooseno | 0,427 |
Gedung Nusantara 1 | 0,573 |
Gedung DPR, MPR, dan DPD, Senayan | 0,596 |
Gedung Nusantara 2 - Kafe Bengawan Solo | 0,655 |
Gelora Bung Karno | 0,679 |
Masjid Baiturrahman, Kompleks MPR/DPR/DPD, Senayan | 0,695 |
Gedung Nusantara 3 | 0,720 |
Gedung Setjen MPR & DPR | 0,741 |
KONI Pusat, Wisma Fajar 2 | 0,810 |
Berita Jakarta Pusat
- Lain dengan Ahok, Djarot Tak Akan Layani Sendiri Aduan Warga
- Mendagri: Djarot Gantikan Ahok tanpa Proses Pelantikan
- Ahok Ditahan, Djarot Resmi Jabat Plt Gubernur Sore Ini
- DPR: Wacana Pemindahan Ibu Kota RI ke Luar Jawa Tak Logis
- Perumnas Bangun Rusun di Atas Pasar dan Stasiun Jakarta
- Menhub Minta Maaf Jatuhnya Korban Meninggal Saat Mudik
- KAI Daop Jakarta Berangkatkan 790.122 Orang Selama Mudik Lebaran 2016
- Kemenag Gelar Sidang Isbat Tentukan 1 Syawal 1437 H
- Presiden Jokowi Blusukan di Petamburan Jakpus
- Peluncuran Satelit Ditunda Lagi, BRI: Tak Ada Kerugian
Sewukuto ke Sumatera Utara
Mengirim kargo ke puluhan kota tujuan di Sumatera Utara. Cepat dan terjangkau
Jadwal Kapal Pelni
Jadwal kapal Pelni dan kapal penumpang swasta Indonesia