//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

Tugu Blitar Hotel, Kota Blitar

Selasa, 06 Juni 2017 01:31:50
photo: tugu blitar hotel / google street view

Hotel Tugu Blitar memang bukan hotel berbintang yang punya 'president suite'. Tapi hotel butik ini punya ' Sang Fajar Suite' alias kamar yang didedikasikan bagi, dan memang sering dipakai, oleh 'Sang Fajar', alias almarhum Bung Karno, alias mantan Presiden RI Soekarno. Bung Karno 'terpaksa' menginap di hotel ini karena setiap kali pulang kampung, rumahnya --yang sekarang dikenal sebagai obyek wisata Istana Gebang-- selalu dipadati masyarakat. Walhasil, setelah ia bersapa dan berjumpa dengan rakyat di rumahnya, ia biasanya menghabiskan sisa malam di Hotel Tugu Blitar.

Hotel Tugu Blitar merupakan nama baru bagi hotel yang punya 56 kamar ini, yang mulai dipakai pada 2017. Hingga tahun lalu, termasuk ketika Google Street View melintasnya pada akhir 2015, namanya masih Hotel Tugu Sri Lestari. BPS Kota Blitar juga menyebutnya dengan nama itu pada Statistik Daerah Kota Blitar 2014. Adapun setahun sebelumnya, kalau mau menilik Blitar Dalam Angka Tahun 2013, hotel yang menjadi tetangga dekat Kantor Walikota Blitar ini hanya berlabelkan Hotel Sri Lestari. Semua perubahan ini rupanya tidak lepas dari peralihan kepemilikan sang hotel, yang kini jadi milik PT Toegoe Respati. Perusahaan ini dikenal sebagai pemilik Hotel Tugu (Malang), Hotel Tugu Lombok, dan Hotel Tugu Bali.

PT Toegoe Respati merupakan perusahaan milik Anhar Setjadibrata. Sosok yang satu ini dikenal sebagai kolektor barang antik dan peminat sejarah Indonesia. Ia mulai mengoleksi barang antik sejak usia 25 atau tahun 1972. Karena koleksinya sudah banyak, ia putar otak untuk mencari tempat untuk memajang koleksinya. Bikin museum? Bukan. Ia lebih memilih untuk bikin 'hotel butik museum'. Maka, setelah selama ini hanya berburu barang antik, ia lantas berburu hotel antik. Hotel Tugu, hotel tua di Kota Malang, pun dibeli dan disulap jadi hotel butik museum yang pertama. Kini ia sudah punya 4 hotel semacam itu, yang meski tidak berbintang, dijanjikan menghadirkan layanan bintang 5.

Keantikan Hotel Tugu Blitar bukan baru dimulai di era 'Sang Fajar Suite'. Ia diyakini antik karena memang usianya sudah tua dan bergaya kolonial. Meski belum ditetapkan sebagai bangunan cagar budaya, hotel ini sudah masuk dalam daftar ODCB alias 'Objek yang Diduga Cagar Budaya' yang diinventarisasi oleh Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur. Dalam info inventarisasinya, lembaga ini tak menyebut kapan hotel ini mulai dibangun. Tapi diyakini, hotel ini dulunya bukan hotel, melainkan rumah tinggal biasa. Arsitekturnya di sebut bergaya Indische Emire Style: rumah kolonial yang berkembang di abad 18 dan 19. Gaya arsitektur ini, yang berbau Prancis, dipopulerkan Gubernur Jenderal Daendels untuk menggantikan gaya arsitektur Landhuizen.

Sebagai rumah tinggal, bangunan kolonial di Jalan Merdeka itu dari awal diyakini sebagai rumah milik warga Tionghoa yang kaya raya. Bisa begitu karena kawasan Jalan Merdeka, atau kawasan di sebelah barat alun-alun Kota Blitar, sejak dulu dikenal sebagai kawasan Pecinan. Berdasar penelusuran BPCB Jatim diperoleh keterangan kalau hotel itu dulu pernah dinamai 'Hotel Chu Ng Hua'. Kapan nama itu dipakai, tidaklah disebutkan. Dan akhirnya, sebelum memakai nama 'Hotel Sri Lestari', hotel ini pernah dinamai 'Hotel Centrum'.

Peta & Citra Satelit

Hotel Blitar

Hotel Tugu Blitar
Jl. Merdeka No. 173
Kelurahan Kepanjen Kidul
Kecamatan Kepanjen Kidul
Kota Blitar
Jawa Timur

Tel: 0342-801766, 801687,
Fax: 0342-801763

Website: www.tuguhotels.com


Simak juga di Indoplaces:
Tugu Hotel - Bali
Tugu Hotel - Malang
bisnis digital terlengkap
Hotel TerdekatKm
Patria Palace Hotel, Kota Blitar 0,322
Patria Plaza Hotel, Kota Blitar 0,980
Crown Victoria Hotel, Kabupaten Tulungagung 28,439
Istana Hotel, Kabupaten Tulungagung 28,892
Narita Hotel, Kabupaten Tulungagung 29,012
Santana Hotel, Kepanjen, Kabupaten Malang 44,931
eL-Royale Kartika Wijaya Hotel, Kota Batu 46,341
The Shalimar, Klojen, Kota Malang 53,011
Tugu Hotel, Kota Malang 53,672
Savana Hotel & Convention, Kota Malang 54,426
Places TerdekatKm
Stasiun Blitar, Kota Blitar 0,298
Pemerintah Kota Blitar 0,325
Masjid Jami Ussisa Littaqwa, Plosokerep, Kota Blitar 1,263
SDN Plosokerep 1, Sananwetan, Kota Blitar 1,359
RS Syuhada Haji, Blitar 1,528
SMKN 2 Blitar, SMEA Kosgoro versi Negeri 1,583
Makam Bung Karno, Kota Blitar 2,238
RSD Mardi Waluyo, Kota Blitar 2,298
Batalyon Infanteri 511/Badak Hitam, Kota Blitar 2,457
Terminal Bus Patria, Kota Blitar 2,740

Sewukuto ke Sumatera Utara
Mengirim kargo ke puluhan kota tujuan di Sumatera Utara. Cepat dan terjangkau

Jadwal Kapal Pelni
Jadwal kapal Pelni dan kapal penumpang swasta Indonesia