Alfamart - Jatiwaringin 2, Kota Bekasi
Bengkel Batak. Begitu warga sekitar biasa menyebut bengkel mobil di Jalan Raya Jatiwaringin yang kebetulan dimiliki warga suku Batak ini. Sejak tahun silam, lokasi bengkel itu sudah disulap menjadi gerai Alfamart Jatiwaringin 2. Berada di pojok simpang tiga Jalan Raya Jatiwaringin dengan Jalan Anugerah --yang menuju Jatibening--, bengkel ini dulu lebih suka berakses masuk di sisi jalan Anugerah. Sedangkan sang pengganti, Alfamart Jatiwaringin 2, lebih suka memiliki dua muka, alias terbuka di kedua sisi jalan.
Kalau mau lihat seperti apa sosok Bengkel Batak tadi, Anda masih bisa menyimaknya lewat Google Street View, yang memotret area ini pada Agustus 2013. Sedangkan kalau melihat citra satelit, Google sudah menampilkan potret yang lebih baru, saat Bengkel Batak sudah jadi Alfamart Jatiwaringin 2.
Simpang tiga Jalan Raya Jatiwaringin dengan Jalan Anugerah ini hanya beberapa puluh meter dari gerbang tol Pondok Gede Barat (Tol Cawang-Cikampek). Bahkan Jalan Anugerah adalah jalan yang bersisian atau sejajar dengan jalan Tol CIkampek. Kalau pagi hari, saat jam berangkat kerja, serta sore dan malam hari, saat jam pulang kerja, kawasan simpang tiga ini adalah persimpangan yang super-macet. Tak cuma disebabkan oleh kesibukan kendaraan di persimpangan ini, tapi juga karena kesibukan arus kendaraan yang keluar-masuk jalan tol.
Peta & Citra Satelit
Sewu Kuto Logistik
Mengirim kargo ke ribuan kota di Indonesia. Cepat, aman, dan terjangkau.
Jadwal dan Tiket Kapal Pelni
Jadwal komplit seluruh kapal Pelni, plus info harganya
Upaboga
Makan itu enak. Bisnis makanan pasti lebih maknyus.