//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

Masjid Nurul Ihsan, Pondokgede, Bekasi

Jumat, 4 April 2014 21:03:56
photo: centhini/indoplaces

Masjid Nurul Ihsan berada tepat di seberang Pondokgede Plaza II. Dulunya, di era 1980-an, masjid ini dikenal sebagai masjid belakang Pasar Pondokgede. Ketika Inkopau (TNI-AU) menyulap lahan eks-Dian Theatre yang ada di sebelah pasar menjadi Ramayana Plaza dan Pondokgede Plaza (I), jalan lingkar pun dibangun di belakangnya, melewati depan Masjid Nurul Ihsan, dan tembus di Lapangan Pondokgede. Di kemudian hari, Pondokgede Plaza II dibangun berpunggungan dan menyambung dengan Plaza Pondokgede I. Lobi depannya berhadapan langsung dengan Masjid Nurul Ihsan. Adapun Pasar Pondokgede, setelah terbakar, lalu lama sekali dibiarkan, namun akhirnya direnovasi juga, kini lebih suka menyebut diri sebagai Atrium Pondokgede.

Lingkungan sekitarnya berkembang, Masjid Nurul Ihsan pun juga berkembang. Sejak awal 1990-an, masjid ini membuka sekolah-sekolah yang menginduk ke Kementerian Agama: mulai dari TK, Madrasah Ibtidaiyah (SD), Madrasah Tsanawiyah (SMP), hingga ke Madrasah Aliyah (SMA). Nama sekolahnya bukan Nurul Ihsan, tapi cukup Al-Ihsan saja.

Peta & Citra Satelit

Masjid Pondokgede

Masjid Nurul Ihsan
Jl. Masjid Nurul Ihsan No. 1
Kelurahan Jatiwaringin - 17411
Kecamatan Pondokgede
Kota Bekasi
Jawa Barat


Link:

Madrasah Tsanawiyah Al-Ihsan - www.mtssalihsan.com