//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

SMPN 2 Jonggol, Citra Indah, Kabupaten Bogor

Senin, 29 Juli 2013 14:05:15
photo: centhini/indoplaces

Boulevard utama perumahan Citra Indah membentang sepanjang 2 kilometer. Di pangkalnya terletak gerbang utama perumahan ini, yang dikembangkan Ciputra Group. Di ujung lain, yang berakhir di pertengahan kawasan perumahan, terdapat fasum yang jadi komplek sekolah negeri. Isinya: SMP Negeri 2 Jonggol dan SD Negeri Citra Indah.

Cantiknya boulevard Citra Indah: jalan lebar dua jalur, paduan hotmix dan conblock, lahan hijau dan rindang di sisi kiri dan kanan jalan; sayangnya harus berakhir dengan jalan urugan puing berbatu ketika masuk halaman SMPN 2 Jonggol---mungkin kepala sekolahnya belum sempat merapikan halaman sekolahnya.

Adapun halaman atau areal sekolahnya sendiri terbilang luas. Kalau diliat di citra satelit, area yang terlihat bagaikan lapangan bola itu: dua pertiganya merupakan lahan SMPN 2 Jonggol, sisanya lahan SDN Citra Indah. Sang kakak dibangun pada 2007 dan mulai beroperasi setahun kemudian. Sang adik baru dibangun dan rampung tahun ini, dan mulai tahun ajaran sekarang pula resmi dipakai.

Areal yang terlihat hijau di citra satelit (masih foto lama), bukanlah lapangan hijau. Areal itu seperti sawah. Di musim penghujan, air menggenanginya dari teras bangunan yang satu ke teras bangunan nun jauh di seberangnya: bagai kolam raksasa. Kerbau pun biasa merumput di sana. Kalau mau, memancing belut atau mencari kodok juga bisa di sana.

Kondisi sekarang, di area yang menjadi jatah SMPN 1 Jonggol, bangunan sekolah sudah bertambah, memanjang di kedua sisi hingga mendekati ke batas lahannya. Sedangkan gedung SD (yang belum terlihat di citra satelit), baru tiga kelas saja yang dibangun, yang letaknya di sebelah utara. Adapun gerbang SD-nya berada di sisi selatan, berseberangan dengan bangunan yang tampak beratap metal, yang tak lain adalah pabrik PT Belfoods Indonesia. Andai pabrik sosis, nugget, dan sebangsanya itu punya dana CSR, mungkin ada bagusnya disalurkan juga untuk merapikan puing di SMPN tetangga dekatnya. Atau mungkin Pak Ci, ''Sang Pengembang'', yang harus turun tangan?

Peta & Citra Satelit

SMPN Citra Indah

SMP Negeri 2 Jonggol
Boulevard Bukit Menteng
Perumahan Citra Indah
Kecamatan Jonggol - 16830
Kabupaten Bogor

Tel: 021-89930925

Setengah Tiang di SMPN 2 Jonggol