Plaza Sinar Mas, Plaza BII Menara 2
Nama resminya Plaza BII Menara 2 atau Tower 2. Nama populernya Plaza Sinar Mas, karena disitulah Sinar Mas Group resminya bermarkas. Dan seperti kita tahu, Sinar Mas dulu adalah pemilik Bank BII: bank yang dibeli dan dikembangkan Eka Tjipta Wijaya, dari hanya 2 cabang hingga menjadi bank besar, lantas masuk klinik BPPN, dan kini akhirnya jadi milik Malaysia.
Plaza BII Menara 2 terbilang pencakar langit. Tingginya mencapai 130,36 meter, dengan 39 lantai. Di sebelah Plaza BII Menara 2 ini ada Plaza BII Menara 3. Penampakan Menara 3 ini mirip dengan Menara 2. Hanya saja dia jauh lebih pendek: 12 lantai, dengan total tinggi 54.77 meter. Juga, Menara 3 ini lebih pendek dari Menara 1, alias Wisma BII, yang 13 lantai. Ketiga menara itu semuanya ada di area yang disebut sebagai Plaza BII, di Jalan MH Thamrin.
Semua gedung ini berada di bawah kendali PT Duta Pertiwi Tbk, anak perusahaan Sinar Mas Group yang khusus menangani bisnis properti. Duta Pertiwi biasa juga disebut Simasred, kependekan dari Sinar Mas Real Estate & Development. Simasred ini juga yang membangun aneka mall dan pusat perbelanjaant berlabel ITC.
Keluarga besar Sinar Mas yang menghuni gedung ini antara lain PT Sinar Mas Agro Resources And Technology Tbk (PT Smart Tbk) dan pabrik kertas PT Tjiwi Kimia Tbk.
Peta & Citra Satelit
Sinar Mas Group
Kompleks Plaza BII
Jalan MH Thamrin 51
Jakarta Pusat 10350
Website: www.sinarmas.com
Manajemen:
PT Royal Oriental
Plaza BII Tower 2, 14th Floor
Tel: 021-3910007, 3909505
Fax: 021-3910807, 3902231
Website: www.simasred.com/plaza_bii.htm
Places Terdekat | Km |
Plaza BII, Menara 3 | 0,067 |
Kedutaan Besar Perancis, MH Thamrin, Jakarta Pusat | 0,133 |
Bakmi GM, Sunda-Thamrin | 0,156 |
Menara Topas, Menara Eksekutif, Menara Pundi | 0,214 |
Sari Valas, Putri Sang Sarinah | 0,220 |
Galeri Indosat Sarinah, 24 Jam | 0,226 |
Menghitung Hari di eX Plaza | 0,227 |
Kedutaan Besar Jepang | 0,235 |
Sarinah Department Store | 0,251 |
Manchester United Cafe & Bar | 0,258 |
Berita Jakarta Pusat
- Lain dengan Ahok, Djarot Tak Akan Layani Sendiri Aduan Warga
- Mendagri: Djarot Gantikan Ahok tanpa Proses Pelantikan
- Ahok Ditahan, Djarot Resmi Jabat Plt Gubernur Sore Ini
- DPR: Wacana Pemindahan Ibu Kota RI ke Luar Jawa Tak Logis
- Perumnas Bangun Rusun di Atas Pasar dan Stasiun Jakarta
- Menhub Minta Maaf Jatuhnya Korban Meninggal Saat Mudik
- KAI Daop Jakarta Berangkatkan 790.122 Orang Selama Mudik Lebaran 2016
- Kemenag Gelar Sidang Isbat Tentukan 1 Syawal 1437 H
- Presiden Jokowi Blusukan di Petamburan Jakpus
- Peluncuran Satelit Ditunda Lagi, BRI: Tak Ada Kerugian
Sewu Kuto Logistik
Mengirim kargo ke ribuan kota di Indonesia. Cepat, aman, dan terjangkau.
Jadwal dan Tiket Kapal Pelni
Jadwal komplit seluruh kapal Pelni, plus info harganya
Upaboga
Makan itu enak. Bisnis makanan pasti lebih maknyus.