Nagekeo

  • Jaksa Geledah Kantor Bupati Nagekeo, PTK dan Pertanahan

    Sabtu, 07 Februari 2015 19:41:20
    2499 klik
    Sergap NTT -- Tim penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Bajawa, Kamis (5/2/e015), menggeledah Kantor Bupati Nagekeo, Kantor Perumahan Tata Kota (PTK) dan Kantor Pertanahan Nagekeo sebagai tindak lanjut penyidikan kasus tanah Malasera 14,4 hektar. Sejak 5 Januari 2015, Jaksa telah menetapkan tujuh tersangka dalam kasus tanah Malasera, yakni mantan Bupati Nagekeo Yohanis S Aoh, Sekda Nagekeo Julius Lawotan, mantan Kepala Kantor Pertanahan Nagekeo Petrus Wake, mantan Kadis Tata Kota Nageke Frans Kogha, staf Dinas Tata Kota Nagekeo Ahmad Rangga, staf Kantor Pertanahan Nagekeo Maria El Sera dan Direktur PT PIM, FAK.
  • Mantan Kedua DPRD Nagekeo Jadi Tersangka

    Selasa, 14 Oktober 2014 11:37:34
    2283 klik
    Suara Pembaruan -- Mantan Ketua DPRD Nagekeo, Nusa Tenggara Timur (NTT), Gaspar Batu Bata, akhirnya ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penipuan yang dilaporkan Yosep Man kepada Polres Ngada. Yosep Man memberikan uang Rp 150 juta untuk menjadikan dirinya sebagai calon wakil bupati, mendampingi Gaspar pada pilkada 2014 lalu, dengan diusung PDPI. Teranyata, PDIP akhirnya mengusung Gaspar sebagai calon wakik bupati, mendampingi Johanes Don Bosco sebagai bakal calon bupati.
  • Kasus Proyek Gedung DPRD Nagekeo:: Bupati Nagekeo Segera Diperiksa

    Selasa, 25 Maret 2014 13:51:15
    2498 klik
    Suara Pembaruan -- Aparat Kejaksaan Negeri (Kejari) Bajawa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara (NTT), mengintensifkan penyelidikan dan penyidikan kasus proyek pembangunan gedung DPRD Nagekeo tahun 2007, yang diduga merugikan negara sekitar Rp 10 miliar. Kejaksaaan, kata Asisten Pidana Khusus Kejari Bajawa Bilin Sinaga, juga akan segera memeriksa Bupati Nagekeo Elias Jo, yang ketika proyek itu dibangun, menjabat sebagai Bupati Nagekeo. Selain itu, juga akan diperiksa mantan Ketua DPRD Nagekeo Paulinus Nuwa Veto, yang sekarang menjabat Wakil Bupati Nagekeo.
  • Gubernur NTT Lantik Bupati dan Wabub Nagekeo

    Selasa, 24 Desember 2013 11:37:44
    2238 klik
    Suara Pembaruan -- Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Frans Lebu Raya, melantik Elias Jo dan Paulinus Y Nuwa Veto menjadi bupati dan wakil bupati kabupaten Nagekeo untuk periode 2013-2018 pada Senin (23/12) di Aula Serba Guna Kantor Bupati Nagekeo. Dalam sambutan Gubernur NTT, Frans Lebu Raya, minta kepada Bupati Elias Jo dan Paulinus Y Nuwa Veto harus mampu menyelesaikan masalah tanah didaerah itu. ''Saya menitipkan masalah tanah yang paling krusial selama ini sehingga menjadi salah satu faktor penghambat lajunya pembangunan di daerah itu,'' kata Frans Lebu Raya.
  • NTT Kembangkan Bandara Surabaya II

    Rabu, 28 Desember 2011 16:10:37
    4302 klik
    Antara News -- Untuk memacu pertumbuhan pariwisata, Pemprov NTT akan meningkatkan 3 bandara di wilayahnya. ''Tiga bandara itu adalah Bandara El Tari Kupang untuk wilayah Pulau Timor, Tambolaka untuk Pulau Sumba, dan Surabaya II di Kabupaten Nagekeo untuk wilayah Flores dan Lembata,'' kata Kepala Bidang Perhubungan Udara Dinas Perhubungan NTT, Donatus Dita Mete, di Kupang, Rabu. Bandara Tambolaka akan diperpanjang dari 2.000 meter menjadi 2.500 meter atau sama dengan Bandara El Tari, Kupang. Tujuannya agar pesawat berbadan lebar sekelas Boeing B-737 bisa mendarat di Tambolaka. Begitupun bandara Surabaya II di Mbay, Nagekeo, akan dikembangkan secara bertahap hingga landasannya menjadi 2.500 meter, untuk melayani para pengguna transportasi udara dari dan ke Pulau Flores. Khusus untuk Bandara El Tari Kupang, mulai 2012 ini akan dilakukan pengembangan ruang tunggu dan kedatangan, serta perluasan tempat parkir pesawat (apron).
  • Area Kantor Bupati Nagekeo Jadi Arena Balapan Liar

    Jumat, 16 Desember 2011 14:46:19
    2276 klik
    Tribun News -- Ruas jalan di dalam kompleks Kantor Bupati Nagekeo, NTT, yang baru atau yang disebut civic centre, dalam dua minggu terakhir sering menjadi arena balapan liar. Suasana itu terjadi setelah ruas jalan pada kompoleks tersebut, sudah selesai dihotmiks sehingga terlihat mulus dan didukung oleh badan jalan dua jalur yang lebar.
  • Bandara Mbay Dapat Kucuran Rp 43 M

    Senin, 12 Desember 2011 11:15:59
    3313 klik
    Pos Kupang -- Pembangunan Bandara Surabaya II di Mbay, Kabupaten Nagekeo, yang telah dimulai dua tahun lalu, mendapat kucuran dana APBN 2012 sebesar 43 miliar melalui Dinas Perhubungan Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Penegasan ini disampaikan Anggota Badan Anggaran DPRD NTT, Anwar Pua Geno, S. H, kepada Pos Kupang, Minggu (11/12/2011) siang. Bagi Anwar, keberadaan Bandara Mbay sangat strategis lantaran menjadi titik kuat dan akan menjadi ikon model transportasi modern untuk Flores dan NTT. Menurut anggota DPRD NTT dari Dapil VI Flores (Ngada, Nagekeo, Ende dan Sikka) ini, posisi Mbay di tengah-tengah pulau Flores menjadikan Bandara Mbay menjadi sentral pemenuhan transportasi di Pulau Flores. Bandara itu dapat melayani penerbangan dari Flores ke Bali, Jawa, Makassar dan ke luar negeri.
  • Petani Garam di Nagekeo Minta Bangun Pasar

    Selasa, 01 Nopember 2011 15:05:37
    3070 klik
    Yahoo - Tribun News -- Para petani garam rakyat di Desa Tendakinde, Kecamatan Wolowae Kabupaten Nagekeo, NTT, meminta pemerintah setempat membangun los pasar sebagai tempat penjualan garam. Permintaan itu disampaikan oleh para petani kepada Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Nagekeo, Bidaron Bhoko, minggu lalu. Atas permintaan los pasar itu kata Bidaron, pihaknya akan mentaktisi sisa dana bantuan dari program Pemberdayaan Usaha Garam Rakyat (PUGAR), yang masih ada sebesar Rp 800 juta dari total 2 miliar. Seperti yang diberitakan sebelumnya, dari Rp 2 miliar bantuan dana PUGAR, Rp 1.800.000, sudah diberikan kepada kelompok petani garam rakyat di Nagekeo. Kelompok garam rakyat tersebut tersebar di Kecamatan Wolowae Desa Tendakinde sebanyak 22 kelompok, dan di Kecamatan Aesesa Desa Tonggurambang sebanyak 2 kelompok.
  • NTT Presentasikan Industri Garam ke SBY

    Sabtu, 29 Januari 2011 05:46:30
    5832 klik
    Politik Indonesia -- Terkait rencana kehadiran Presiden SBY untuk memperingati Hari Pers di NTT pada 9 Februari 2001, Gubernur NTT Frans Lebu Raya diundang ke Jakarta. Ia diminta mempresentasi rencana pengembangan kawasan industri garam di Nusa Tenggara Timur. Saat ini, kawasan yang potensial untuk industri garap adalah Kabupaten Nagekeo (2000 hektar), Kabupaten Ende (500 hektar), dan Teluk Kupang (500 hektar). PT Cheetam Garam Indonesia, afiliasi Cheetam Salt Group (Australia), sudah berminat menggarap yang di Kabupaten Nagekeo. Link: Cheetam Salt Group - www.cheethamsalt.com.au Pemprov NTT - www.nttprov.go.id
‹‹ 1 ››

Places di Nagekeo

Pemerintah Kabupaten Nagekeo

Kamis, 14 Mei 2015 13:42:36
Pada pertengahan 2009, sosok gedung Kantor Bupati Nagekeo sudah terlihat. Pada bulan Oktober gedung itu diharapkan bisa rampung seluruhnya. Tapi ternyata, Uskup Agung Ende Armyn Dhae Wea baru bisa melakukan pemberkatan pada saat peresmian yang berlan...

Kirim kargo ke Ambon?
Percayakan saja kepada Sewukuto. Cepat, Aman, Terjangkau.

Jadwal Kapal Laut
Jadwal kapal laut lintas nusantara