//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

Bandara Sultan Bantilan, Kabupaten Tolitoli

Rabu, 18 Maret 2015 22:24:33
photo: Ditjen Hubud

Berada di Kelurahan Lalos, bandar udara di Kabupaten Tolitoli ini dulunya bernama Bandara Lalos. Belakangan, bandara di tepi pantai ini, yang lokasinya sekitar 9 kilometer dari pusat kota, namanya diganti menjadi menjadi Bandara Sultan Bantilan. Meski punya landas pacu panjang, 1.400 m, pesawat yang rajin datang ke Bandara Sultan Bantilan hanyalah pesawat baling-baling.

Maskapai penerbangan yang terakhir masuk ke bandara ini adalah Wings Air, yang melayani route Tolitoli-Palu (Bandara Mutiara SIS Al-Jufri), ibukota Sulawesi Tengah. Wings Air resmi mendarat di Bandara Sultan Bantilan mulai Oktober 2014 lalu. Pesawat yang dikerahkannya adalah ATR 72-500/600 yang mempunyai kapasitas tempat duduk sebanyak 72 kursi. Pesawat Wings Air ini terbang dari dan ke Tolitoli dua kali seminggu, pada hari Rabu dan Jumat.

Tak diketahui kapan Bandara Sultan Bantilan ini dibangun. Yang jelas, menurut Pemkab Tolitoli --yang masih menyebut bandaranya sebagai Bandara Lalos-- bandara ini baru dioperasikan kembali pada 2003. Setelah sempat sedikit rusak akibat gempa pada tahun 2009, pada 2011 pemerintah mengucurkan dana Rp 3,7 miliar untuk rehabilitasi bandara dan pembangunan sejumlah fasilitas baru. Rinciannya: Rp 1,4 miliar untuk pembangunan terminal baru, renovasi terminal lama Rp 300 juta, pembangunan drainase Rp 1,4 miliar, pengadaan ban berjalan untuk barang Rp 300 juta, dan pengadaan mobil lampu Rp 300 juta.

Pada 2012, Bandara Tolitoli kembali mendapat kucuran dana dan jumlahnya lebih besar: Rp 8.5 miliar. Dana ini diperuntukkan bagi penimbunan dan normalisi shoulder bandara. Proyek 2012 ini, dan juga proyek tahun sebelumnya, kabarnya sama-sama bermasalah. Tapi, apapun masalahnya, yang jelas Bandara Sultan Bantilan kini punya terminal penumpang dengan atap lengkung yang cantik dan modern.

Peta & Citra Satelit

Bandara Tolitoli

Bandara Sultan Bantilan
Jl. Bandar Udara No. 13
Kelurahan Lalos
Kecamatan Galang
Kabupaten Toli-Toli
Sulawesi Tengah

Tel: 0453-22978