//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

Mako Detasemen B Satuan Brimob Polda Jabar

Jumat, 28 Februari 2014 04:29:20
photo: centhini/indoplaces

Jihandak. Jibom. Penjinak bahan peledak atau penjinak bom. Itu pekerjaan utama Detasemen B Satuan Brimob Polda Jabar. Di kanan dan kiri markas komando mereka di dekat Gunung Tangkuban Perahu, di Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, kini ada tambahan dua gedung baru 6 lantai. Ada penambahan pasukan besar-besaran? Bukan.

Kedua gedung itu tak lain adalah rumah susun untuk para personel kepolisian anggota Detasemen B. Rumah susun negara (RSN) itu merupakan bantuan dari Kementerian Perumahan Rakyat. Twin block seluas 10 ribu meter perseg itu mulai dibangun pada Mei 2012 dengan dana APBN sebesar Rp 18 miliar.

Masing-masing rusun memiliki 101 unit hunian setara rupah tipe 36. Semuanya diperuntukkan bagi 202 kepala keluarga yang merupakan anggota aktif Sat Brimob Polda Jabar. Status rusunnya adalan rusun sewa: bukan rusun untuk jadi hak milik. Uang sewanya akan ditarik dari anggaran Polri.

Yang menarik, rusun brimob ini dibuat sebagai rusun hemat energi. Kongkritnya: lift di sana disetel untuk berhenti setiap dua lantai saja. Dengan begitu, sebagian penghuninya harus turun atau naik satu lantai untuk mencapai lantai huniannya.

Peta & Citra Satelit

Polda Jabar

Mako Detasemen B Pelopor Satuan Brimob
Kepolisian Daerah Jawa Barat
Jl. Tangkuban Perahu No. 9
Desa Cikole
Kecamatan Lembang
Kabupaten Bandung Barat
Jawa Barat


Mako Satuan Brimob Polda Jabar
Jl. Kolonel Achamd Syam No. 17A
Desa Cikeruh
Kecamatan Jatinangor
Kabupaten Sumedang
Jawa Barat


Polda Jabar - www.lodaya.web.id