//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

Kota Yogya

  • Kawasan Nuklir Yogyakarta - Reaktor Kartini

    Senin, 28 Maret 2011 16:18:13
    Di Yogya, pemerintah sudah sejak 1967 membentuk pusat penelitian tenaga atom: Pusat Penelitian GAMA Yogyakarta. Namun baru pada 1979, setelah nama lembaganya diubah menjadi Pusat Penelitian Tenaga Atom, hadir reaktor nuklirnya. Saat meresmikan, Presiden Soeharto memberinya nama: Reaktor Kartini. Reaktornya yang dibangun di atas lahan seluas 8,5 hektar sama dengan yang dipakai di Bandung: Triga Mark II, buatan General Atomics. Reaktor berdaya 100 KW ini berada di Jalan Babarsari, dekat Universitas Atmajajaya dan UPN Veteran, dan berada tak jauh di seberang Bandara Ad...
  • RS Dr Sardjito

    Minggu, 27 Maret 2011 19:48:39
    Berbagai spanduk mulai bergantungan di kawasan sekitar RS Dr Sardjito, Yogyakarta. Tapi bukan karena ada demo atau sejenisnya. Melainkan karena sebentar lagi RS terbesar di Yogya itu akan berulangtahun ke-29. Akankah ada yang istimewa? Tak tahu. Yang pasti, saat merayakan hari jadi ke-28 pada Mei 2010, RS Dr Sardjito secara resmi menerapkan metode pengobatan timur: membuka Poliklinik Akupuntur dan Poliklinik Herbal. RS Dr Sardjito di Yogya merupakan rumah sakit umum sekaligus rumah sakit pendidikan. Khususnya pendidikan bagi calon dokter dan dokter ahli Fakultas Ke...
  • Mirota Kampus - UGM

    Minggu, 27 Maret 2011 17:53:35
    Pekan lalu, 20 Maret 2011, atau setelah lebih dari 25 tahun, Mirota Kampus akhirnya membuka outlet yang ke-3, di Jalan Menteri Supeno. Pertumbuhan grup supermarket ini lambat? Tidak juga. Bagi keluarga Mirota Kampus, mungkin ya. Tapi bagi keluarga besar Mirota, tentu tidak. Karena selain supermarket Mirota Kampus, di Yogya juga bertebaran supermarket Mirota Gejayan, Mirota Godean, Mirota Kaliurang, Mirota Palagan, Mirota Babarsari, dan sebagainya. Mirota --singkatan dari Minuman, Roti, dan Tart-- merupakan bendera usaha yang dibangun Hendro Sutikno (Tan Kiem Tik). S...
  • Hoka Hoka Bento - Kaliurang

    Minggu, 27 Maret 2011 16:40:23
    Hadir di Yogya pada 2010, Hoka Hoka Bento langsung buka dua gerai. Yang satu di Mal Malioboro, yang satu lagi di Jalan Kaliurang, dekat kampus UGM. Sekarang, restoran fastfood Jepang ini sudah tambah satu gerai lagi di Ambarukmo Plaza, Jalan Adi Sucipto. Gerai Hoka Hoka Bento di Kaliurang melakukan soft-opening mulai 27 Mei 2010. Peminatnya membludak sejak sebelum dibuka pada pukul 10 pagi. Antriannya panjang. Ini kabarnya gara-gara gencarnya iklan di radio yang menyebut saat pembukaan akan ada undian voucher gratis santap Hoka Hoka Bento selama satu tahun, bagi 100...
  • Indojaya Kaliurang, Kentungan, Yogyakarta

    Minggu, 27 Maret 2011 15:17:19
    PT Indojaya Motor Sukses punya tidak kurang dari 13 showroom sepeda motor Suzuki di seantero Provinsi DI Yogyakarta. Salah satunya adalah Indojaya Kaliurang, yang berada di Perempatan Ketungan, perempatan antara Jalan Kaliurang dengan Jalan Ring Road Utara. Selain penjualan, showroom Indojaya Kaliurang juga melayani perawatan, perbaikan, dan penjualan suku cadang. Februari lalu, PT Indojaya Motor Sukses baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-33. Meski usianya sudah 33 tahun, sebagai perseroan terbatas perusahaan ini baru berdiri ----menurut Sisminbakum-- di Yogy...
  • Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardja Soemantri

    Minggu, 27 Maret 2011 00:09:32
    Gedung Purna Budaya biasa dipakai wisuda Fakultas Sastra UGM. Senasib dengan sang fakultas yang sudah berganti nama jadi Fakultas Ilmu Budaya, gedung yang suka dipakai menggelar diskusi dan seminar ini juga punya nama baru: Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardja Soemantri. Atau kalau mau pakai sebutan dan penulisan yang benar: Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjasoemantri. Dan kalau nama ini terasa sulit untuk diingat, pakai saja istilah yang lazim disana: PKK-H. Nama gedung dipetik dari nama Profesor Koesnadi Hardjasoemantri, Rektor UGM periode 1986-1990. Beliau bukan pakar ...
  • Fakultas Ilmu Budaya UGM

    Sabtu, 26 Maret 2011 21:09:29
    Fakultas Ilmu Budaya lebih dulu lahir dari universitas yang kemudian jadi induknya: Universitas Gadjah Mada. Terlahir pada 1946, ia menyandang nama Faculteit Sastra, Filsafat, dan Keboedajaan. Di universitas mana? Entahlah. Mungkin zaman dahulu memang ada fakultas tanpa universitas. Ketika UGM terbentuk pada 1949, kata Keboedajaan pada nama fakultas tadi dicopot, cukup Faculteit Sastra dan Filsafat. Pada 1950, namanya diulur lagi menjadi Faculteit Sastra, Pedagogik, dan Filsafat. Lima tahun kemudian kata Kebudayaan ditempel lagi, sementara yang lainnya dihilangkan, ...
  • Grha Sabha Pramana UGM

    Sabtu, 26 Maret 2011 19:53:15
    Iwan Fals cukup tahu diri untuk menghargai tuan rumah konser musiknya. Walhasil, walau tak memenuhi permintaan untuk menyanyikan lagu 'Bento', Iwan Fals berkenan mengajak 5 ribu lebih penonton --termasuk Marissa Haque dan Ketua MK Mahfud MD-- untuk menyayikan hymne UGM sebagai penutup konser musik yang digelar di Grha Sabha Pramana, auditorium kampus Universitas Gadjah Mada di Bulak Sumur, Yogyakarta. Konser malam minggu itu, 19 Februari 2011, digelar dalam rangka ultah Fakultas Hukum UGM ke-65. Berstatus gedung serbaguna, Grha Sabha Pramana menggantikan peran yang ...
  • Toko Buku Tiga Serangkai - Tisera Gejayan

    Sabtu, 26 Maret 2011 09:42:59
    Sejak dulu, banyak dari kita kenal Tiga Serangkai. Tapi, tentu saja, sebagai penerbit buku, bukan toko buku. Tiga Serangkai tidak banting setir, melainkan memperluas bisnis ke aneka bidang. Termasuk memperbesar bisnis toko buku. Bermarkas di Solo, Tiga Serangkai antara lain membuka toko buku di Jalan Affandi (Jalan Gejayan), Yogyakarta. Tak hanya dipakai toko buku, gedung Tisera Gejayan yang bagai irisan jeruk ini dipakai juga oleh toko komputer dan kursus perbankan syariah. Plus halamannya di pasangi patung Affandi: maestro seni lukis Indonesia. Tiga Serangkai didi...
  • Pasar Beringharjo

    Sabtu, 26 Maret 2011 09:01:02
    Jalan-jalan ke Malioboro tanpa ke Pasar Beringharjo, bagai sayur tanpa garam. Meski produk busana ataupun oleh-oleh yang dijajakan di Beringharjo sama dengan yang tergelar di sepanjang emperan Malioboro, rasanya kurang sip kalau tak berbelanja di pasar tradisional ini. Terlebih karena para pedagang Beringharjo bisa menawarkan harga grosir bila beli dalam jumlah banyak. Sekarang, atau sejak akhir Februari lalu, Pasar Beringharjo tampil lain. Lantai dua, yang lama lowong karena pedagang hasil bumi tak mau memakainya sejak renovasi 1991, disulap jadi 'Zona Metro'. Meng...