Berita Terbaru

  • Tambang Emas Martabe Beroperasi Kembali

    Selasa, 30 Oktober 2012 17:29:10
    3425
    Berita Satu -- Pengelola pertambangan Martabe G-Resources mengoperasikan kembali pabrik pengolahan bijih emasnya bersamaan dengan pemasangan pipa air ke Sungai Batangtoru di Tapanuli Selatan, Sumatera Utara. Pada awal dan akhir September 2012 pemasangan pipa air ini terpaksa ditunda karena perusahaan masih membutuhkan waktu untuk melanjutkan sosialisasi kepada masyarakat, kata Presiden Direktur G-Resources Peter Albert dalam siaran persnya, hari ini. Pemasangan pipa sepanjang 2,7 kilometer mengalirkan air sisa proses yang sudah dibersihkan di Instalasi Pengolahan Air dan diharapkan akan berlangsung selama tiga minggu terhitung sejak Senin (29/10). Aparat keamanan akan turut membantu mengawasi jalannya pemasangan pipa. Kontraktor G-Resources yang melaksanakan pekerjaan ini adalah PT Duta Graha Indah dan PT Tapanuli Selatan Membangun (TSM). Jenis pipa yang digunakan adalah HDPE dengan diameter 60 sentimeter, tebal tiga sentimeter dan panjang 11 meter. Pipa akan ditanam dengan kedalaman satu meter.
  • Eks Kantor Bupati Jayapura Jadi Mal Jayapura

    Senin, 29 Oktober 2012 17:26:49
    2399
    Cenderawasih Pos -- Kepala Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Aset (DP2KA) Daerah Kabupaten Jayapura, Edy Susanto,SE,M.Si mengatakan, untuk saat ini pihak pemerintah Kabupaten Jayapura belum melakukan pemungutan PAD terhadap Mal Jayapura. ''Jadi walaupun saat ini Mall Hipermart Jayapura ini sudah dibangun serta sudah mulai dioperasikan oleh pihak investor tetapi pihak Pemerintah saat ini belum bisa melakukan pemungutan PAD terhadap Mall tersebut,'' ungkapnya saat di temui diruang kerjanya, pekan kemarin.
  • Murdoko: Saya Tidak Menikmati Uang Rp 4,7 Miliar

    Senin, 29 Oktober 2012 11:38:13
    2637
    Suara Pembaruan -- Ketua DPRD Jawa Tengah yang juga terdakwa kasus korupsi penggunaan APBD Kabupaten Kendal, Murdoko membantah jika dirinya dinyatakan menikmati uang kas Kabupaten Kendal sejumlah Rp 4,750 miliar. Sebagaimana, dikatakan dalam tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU). Menurut Murdoko, saat membacakan pledoi (nota pembelaan) pribadinya dalam sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin (29/10). uang sebesar Rp 4,750 miliar tersebut telah dikembalikan ke kas Kabupaten Kendal oleh terpidana Hendy Budoro, yakni dilakukan pada tanggal 22 Maret 2012 sebesar Rp 3,8 miliar dan tanggal 24 Maret 2012 sebesar Rp 950 juta.
  • Ibukota Kabupaten Padang Pariaman Pindah

    Minggu, 28 Oktober 2012 02:02:54
    2314
    Antara -- Bupati Padang Pariaman, Ali Mukhni, menyatakan, pemindahan ibu kota kabupaten dari Kota Pariaman ke Nagari Parit Malintang tidak dipaksakan menyusul belum rampungnya sejumlah sarana pendukung. Pihaknya kini sudah membiasakan berkantor di kantor yang baru itu, sekitar 1.500 meter dari Jalan Raya Padang - Bukittinggi.
  • Dahlan Iskan Minta Pengusaha Bangun Sendiri Jalan ke Pelabuhan Tanjung Jabung

    Sabtu, 27 Oktober 2012 18:32:39
    1823
    Seruu -- Menteri BUMN Dahlan Iskan, Rabu malam (25/10), menyarankan para pengusaha Jambi yang bergerak di bidang kelapa sawit (CPO) dan batubara agar membangun jalan sendiri menuju bakal pelabuhan Samudra Ujung Jabung di Tanjung Jabung Timur, Provinsi Jambi. Dikatakan Dahlan, jika jalan tersebut dapat segera diselesaikan, maka persoalan mahalnya angkutan barang yang selama ini menjadi keluhan pengusaha akan cepat pula teratasi.
  • Bupati Kepulauan Aru Divonis Tidak Bersalah

    Kamis, 25 Oktober 2012 16:34:41
    2079
    Kompas -- Bupati Kepulauan Aru, Maluku, Theddy Tengko dinyatakan tidak bersalah dalam kasus dugaan korupsi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Kepulauan Aru tahun 2006-2008 sebesar Rp 42 miliar oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Ambon, Selasa (25/10/2011).
  • 80 Persen Dirjen Belum Tahu Kabupaten Kepulauan Meranti

    Kamis, 25 Oktober 2012 13:34:23
    2654
    Pemkab Meranti -- Bupati Kepulauan Meranti, Drs Irwan Nasir MSi, mengakui hampir 80 persen Direktorat Jenderal pada masing-masing Kementerian Pemerintah Pusat belum mengetahui keberadaan Kabupaten Kepulauan Meranti. Kondisi itu menjadi alasan bahwa sosialisasi keberadaan daerah ini di Pusat masih perlu dilakukan. ''Memang hampir 80 persen Direktorat Jenderal pada setiap Kementerian yang ada dilingkungan Pemerintah Pusat belum mengetahui keberadaan Kabupaten Kepulauan Meranti. Kalau tahu saja belum, bagaimana program Kementerian bisa masuk ke daerah ini,'' kata Bupati Irwan, menanggapi salah seorang perwakilan Kementerian Keuangan RI soal masih kurangnya komunikasi Pemkab ke Pusat, dalam pertemuan tentang program PNPM RIS di Selatpanjang, belum lama ini.
  • Warga Wawonii Protes Pemekaran Gagal

    Kamis, 25 Oktober 2012 02:00:26
    2189
    Kompas -- Massa yang berjumlah sekitar 150 orang mendatangi Kantor Gubernur Sultra dan gedung DPRD Sultra di Kendari, Rabu (24/10). Mereka mempertanyakan kegagalan terbentuknya Pulau Wawonii menjadi Kabupaten Konawe Kepulauan yang terpisah dari kabupaten induk, Konawe. Konawe Kepulauan merupakan salah satu dari enam daerah otonom baru (DOB) yang diusulkan dari Sulawesi Tenggara. Lima daerah lainnya adalah Kota Raha, Kabupaten Muna Timur, Kabupaten Buton Selatan, Kabupaten Buton Tengah, dan Kabupaten Kolaka Timur. Usulan DOB dari Sultra itu termasuk dalam usulan 19 DOB dari seluruh Indonesia. Namun, Kementerian Dalam Negeri dan DPR pada 22 Oktober lalu hanya menyepakati pembentukan lima dari 19 usulan DOB itu.
  • Kalangan Usaha Sambut Baik Pembentukan Kalimantan Utara

    Rabu, 24 Oktober 2012 23:12:53
    4199
    Media Indonesia -- Provinsi Kalimantan Utara diharapkan dapat memacu pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di pulau kaya sumber daya alam tersebut. ''Terbentuknya Kalimantan Utara memberi harapan baru bagi percepatan pertumbuhan ekonomi wilayah utara dan Kalimantan secara keseluruhan,'' tutur Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri wilayah Jawa, Bali, Kalimantan dan Daerah Perbatasan, Endang Kusumayadi di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Rabu (24/10) .
  • Istri Walikota Salatiga Divonis 5 Tahun Penjara

    Rabu, 24 Oktober 2012 19:51:16
    1764
    Semarang Pos -- Istri Wali Kota Salatiga, Titik Kirnaningsih, terdakwa korupsi Jalan Lingkar Salatiga (JLS) 2008, dijatuhi vonis lima tahun penjara. Vonis ini dibacakan Ketua Majelis Hakim, Dolman Sinaga pada persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Semarang, Rabu (24/10/2012) petang. Terungkap di persidangan, Titik sebagai Direktur PT Kuntjup selaku kontraktor pelaksana proyek JLS paket STA 1+800 sampai dengan STA 8+350 tahun 2008 sepanjang 6,5 kilometer senilai Rp49,21 miliar. Dalam pelaksanaan pekerjaan terindikasi adanya korupsi senilai Rp12,2 miliar yang terdiri atas kelebihan pembayaran pekerjaan drainase Rp200 juta dan pekerjaan pengurukan tanah Rp12 miliar.

Hotel Terbaru

Aston Tanjung City Hotel, Kabupaten Tabalong

Minggu, 10 Januari 2021 18:03:24
Aston Tanjung City Hotel merupakan hotel bintang 3 yang ada di kota Tanjung, ibukota Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan. Kata Tanjung pada nama hotel tentunya dipetik dari nama sang kota. Dan yang namanya kota Tanjung mencakup sejumlah kecamatan ...

Bhinneka Hotel, Kabupaten Gresik

Minggu, 21 Juli 2019 18:05:31
Bhinneka Hotel berada dekat Kantor Bupati Gresik. Tapi bukan berarti hotel ini dekat dengan Alun-Alun Kabupaten Gresik. Soalnya sudah sejak lama, sebelum tahun 2000, Kantor Bupati Gresik pindah Komplek Perkantoran Pemkab Gresik yang berada di Kecamat...

Pesonna Hotel Gresik, Kabupaten Gresik

Minggu, 21 Juli 2019 15:34:28
Sekarang sudah tak ada lagi kata Kyriad pada nama Pesonna Hotel Gresik: hotel milik PT Pegadaian (Persero). Padahal, ketika baru beroperasi pada 2016, hotel bintang 3 di Kabupaten Gresik ini, dan juga Pesonna Hotel di 8 kota lain di Indonesia, dinama...

Asia Jaya Hotel, Telaga Sarangan

Kamis, 18 Juli 2019 09:58:14
Asia Jaya Hotel merupakan hotel syariah di kawasan wisata Telaga Sarangan, Kabupaten Magetan. Lokasinya hanya sekitar 50 meter dari danau atau telaga di kawasan sejuk yang jadi tujuan wisata itu. Karena syariah hotel itu berwarna hijau? Bukan. Asia J...

Asia Hotel, Kabupaten Jepara

Kamis, 18 Juli 2019 05:02:46
Asia Hotel atau Hotel Asia berada di pusat kota Kabupaten Jepara. Berada di Jalan RA Kartini, Hotel Asia hanya berjarak 300 meteran dari alun-alun Jepara atau dari Kantor Bupati Jepara. Berstatus hotel Melati 1, hotel 3 lantai ini memiliki 42 kamar d...

Jadwal Kapal Laut
Jadwal kapal laut lintas nusantara

Kirim Barang ke Ambon?
Percayakan kepada Sewukuto. Cepat, Aman, Terjangkau.